Kamis, 10 Maret 2016
Home »
» Van Gaal Sebut Gol-Gol Liverpool Murahan
Van Gaal Sebut Gol-Gol Liverpool Murahan
Manajer Manchester United Louis van Gaal mengakui Liverpool layak menang. Tapi dia juga menyebut kemenangan Liverpool itu berkat gol-gol murahan.
MU takluk 0-2 kala bertandang ke Anfield, Jumat (11/3/2016) dinihari WIB, pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa. Dua gol Liverpool tercipta melalui eksekusi penalti Daniel Sturridge dan sontekan jarak dekat Roberto Firmino.
Jika sebelum pertandingan duel ini diperkirakan bakal berjalan ketat dan seimbang, yang terjadi sebenarnya justru MU kesulitan mengembangkan permainan. Mereka gagal mengatasi tekanan penguasaan bola Liverpool, sehingga hanya mampu memegang bola sebesar 40%.
Tak mampu keluar dari tekanan, MU pun cuma mampu melepaskan lima percobaan sepanjang laga dan hanya satu yang menemui sasaran. Sebaliknya Liverpool mencatatkan 13 tembakan, delapan di antaranya mengarah ke gawang. Jika pada akhirnya Liverpool cuma menang 2-0, itu bisa dikatakan lebih karena penampilan gemilang David de Gea di bawah mistar gawang MU.
Van Gaal mengakui timnya tak mampu mengatasi tekanan yang dilancarkan Liverpool. Tapi di saat bersamaan dia menyebut gol-gol yang bersarang ke gawang timnya sebagai gol-gol murahan.
Pada gol pertama, Van Gaal menilai penalti yang diberikan wasit atas pelanggaran Memphis Depay kepada Nathaniel Clyne terlalu murah hati. Sementara pada gol Firmino, dia menyebut tak sepatutnya sah karena Jordan Henderson sudah lebih dulu berdiri offside.
"Saya harus mengatakan Liverpool menciptakan atmosfer yang fantastis. Mereka memainkan babak pertama dengan sangat bagus dan kami tak sanggup mengatasi tekanan mereka," ujar Van Gaal kepada BT Sport.
"David de Gea tampil fantastis. Tapi kami dihukum penalti yang murah dan di babak kedua kami mengubah bentuk formasi. Kami jauh lebih berkontribusi ke pertandingan, tapi tidak menciptakan cukup peluang,"
"Mereka kemudian mencetak gol murahan lainnya, dia dalam posisi offside, dan itu sulit. Kalah 0-2 itu sulit untuk kami, tapi kami harus menciptakan atmosfer seperti itu pekan depan."
"Liverpool layak menang, tapi cara mereka mencetak gol-golnya itu murahan," tukas manajer asal Belanda ini seperti dilansir Sports Mole.
Related Posts:
Dan Van Gaal pun 'Diving' di Pinggir Lapangan Dan Van Gaal pun 'Diving' di Pinggir Lapangan Ada banyak hal untuk diingat suporter Manchester United dari kemenangan timnya atas Arsenal. Selain sensasi Marcus Rashford ada juga Louis van Gaal dengan aksi te… Read More
Cech: Satu Langkah Mundur dalam Persaingan Gelar Cech: Satu Langkah Mundur dalam Persaingan Gelar Kiper Arsenal Petr Cech mengakui kekalahan dari Manchester United jadi langkah mundur dalam persaingan gelar. Dia cuma berharap timnya bisa langsung bangkit.Ar… Read More
Diving di Depan Ofisial Pertandingan, Van Gaal Minta Maaf Diving di Depan Ofisial Pertandingan, Van Gaal Minta Maaf Louis van Gaal melakukan diving di depan ofisial pertandingan sebagai bentuk protes. Aksi tersebut kemudian diakui Van Gaal berlebihan, dia pun memint… Read More
Wenger: Arsenal Terlalu Mudah Kebobolan Wenger: Arsenal Terlalu Mudah Kebobolan Manajer Arsenal, Arsene Wenger, memberikan komentar usai laga melawan Manchester United. The Gunners dia nilai terlalu mudah kebobolan.Saat melakoni pertandingan di Old… Read More
Tiga Gol di Penghujung Laga Bawa Dortmund Atasi Hoffenheim 3-1 Tiga Gol di Penghujung Laga Bawa Dortmund Atasi Hoffenheim 3-1 Borussia Dortmund harus menunggu sampai 10 menit terakhir untuk memetik kemenangan atas Hoffenheim. Tertinggal lebih dulu, Dortmund akhirnya mena… Read More
0 komentar:
Posting Komentar