Rabu, 02 Maret 2016
Home »
» MU Kembali Rangkai Kemenangan Beruntun Liga, Lagi-lagi berkat Watford
MU Kembali Rangkai Kemenangan Beruntun Liga, Lagi-lagi berkat Watford
Manchester United baru saja meraih dua kemenangan beruntun Premier League, setelah sebelum ini melakukannya November lalu. Watford lagi-lagi ada di balik catatan itu.
Satu gol dari Juan Mata, lewat tendangan bebas di menit ke-83, memastikan kemenangan MU atas Watford di Old Trafford, Kamis (3/3/2016) dinihari WIB.
Hasil atas The Hornets itu membuat The Red Devils akhirnya kembali mampu meraih kemenangan beruntun di liga, ditambah dengan hasil akhir pekan lalu menang 3-2 saat menjamu Arsenal.
Sejak November 2015, baru kali ini lagi MU mampu meraih kemenangan berturut-turut di Premier League; saat itu skuat Louis van Gaal menang 2-0 saat menjamu West Bromwich Albion lalu berjaya 2-1 di markas Watford.
Berikut data dan fakta lain seputar laga dinihari tadi seperti dirangkum Opta
- MU menurunkan starting XI termuda keempatnya dalam sejarah Premier League (rata-rata 23 tahun dan 222 hari).
- Mata mencetak gol tendangan bebas langsung pertamanya di Premier League sejak Desember 2014 (lawan Stoke).
- Watford sudah gagal mencetak gol dalam enam dari delapan pertandingan terakhirnya di Premier League.
- Pemain Watford Odion Ighalo baru membuat satu gol dalam sembilan penampilan Premier League di 2016 sejauh ini, kendatipun telah melepaskan 27 tembakan (termasuk yang diblok).
0 komentar:
Posting Komentar