Jumat, 04 Maret 2016
Home »
» Salah dan El Shaarawy Bawa Roma Tancap Gas
Salah dan El Shaarawy Bawa Roma Tancap Gas
AS Roma mencatatkan 7 kemenangan beruntun di Serie A usai mengalahkan Fiorentina. Mohamed Salah dan Stephan El Shaarawy jadi dua nama yang punya andil besar.
Roma memetik kemenangan telak 4-1 saat menjamu Fiorentina di Olimpico, Sabtu (5/3/2016) dinihari WIB. Dua gol Salah dan masing-masing satu gol lain dari El Shaarawy dan Diego Perotti cuma mampu dibalas Fiorentina lewat eksekusi penalti Josip Ilicic.
Ini jadi kemenangan ketujuh secara beruntun di liga untuk Roma. Mereka tampil impresif dengan mencetak 22 gol dan hanya kemasukan lima kali dalam periode itu.
Laju mengesankan ini tak terlepas dari performa apik Salah dan El Shaarawy di lini depan. Tampil sebagai penyerang sayap di formasi tiga penyerang Luciano Spalletti, keduanya telah amat produktif sejauh ini.
Salah dalam tujuh pertandingan terakhir telah mencetak enam gol dan empat assist. Sementara El Shaarawy yang tampil di enam dari tujuh laga tersebut, mencatatkan lima gol dan dua assist.
Kontribusi keduanya jelas penting dalam upaya Roma untuk finis tiga besar. Bahkan dengan musim masih menyisakan 10 pekan lagi, Giallorossi bisa berharap lebih untuk mengejar Juventus dan Napoli di dua teratas.
Roma saat ini ada di peringkat tiga dengan nilai 56 dari 28 pekan. Kemenangan atas Fiorentina membuka jarak dengan rivalnya tersebut di posisi empat menjadi tiga poin.
I Lupi saat ini tertinggal lima poin dari Juve di peringkat satu dan dua angka dari Napoli di urutan dua. Meski demikian, Juve dan Napoli masih menyimpan satu laga ekstra untuk dimainkan.
Related Posts:
Wenger: Arsenal Terlalu Mudah Kebobolan Wenger: Arsenal Terlalu Mudah Kebobolan Manajer Arsenal, Arsene Wenger, memberikan komentar usai laga melawan Manchester United. The Gunners dia nilai terlalu mudah kebobolan.Saat melakoni pertandingan di Old… Read More
Dan Van Gaal pun 'Diving' di Pinggir Lapangan Dan Van Gaal pun 'Diving' di Pinggir Lapangan Ada banyak hal untuk diingat suporter Manchester United dari kemenangan timnya atas Arsenal. Selain sensasi Marcus Rashford ada juga Louis van Gaal dengan aksi te… Read More
Cech: Satu Langkah Mundur dalam Persaingan Gelar Cech: Satu Langkah Mundur dalam Persaingan Gelar Kiper Arsenal Petr Cech mengakui kekalahan dari Manchester United jadi langkah mundur dalam persaingan gelar. Dia cuma berharap timnya bisa langsung bangkit.Ar… Read More
Ramos: Ronaldo Tak Menyatakan Opininya dengan Cara Terbaik Ramos: Ronaldo Tak Menyatakan Opininya dengan Cara Terbaik Kapten Real Madrid Sergio Ramos berkomentar setelah Cristiano Ronaldo terindikasi mengkritik rekan-rekan setimnya sendiri usai kekalahan dalam derby … Read More
Marcus Rashford: Dua Debut, Empat Gol Marcus Rashford: Dua Debut, Empat Gol Manchester United punya bintang baru. Dia berusia 18 tahun, dia seorang Mancunian. Dia Marcus Rashford, yang mencetak empat gol di dua laga debut dalam selang tiga hari.M… Read More
0 komentar:
Posting Komentar