
Arsene Wenger menerangkan soal cedera yang melanda pemain Arsenal saat ini. Bos The Gunners tersebut menyatakan akan ada tiga pemain yang akan segera kembali setelah jeda internasional, termasuk Petr Cech.
Sejumlah pemain utama Arsenal yang mengalami cedera saat ini di antaranya adalah: Aaron Ramsey, Peter Cech, Mathieu Flamini. Tiga pemain ini akan kembali pada awal bulan April setelah jeda internasional.
Sementara itu, pemain seperti Jack Wilshere dan Santi Cazorla masih membutuhkan perawatan lebih lama. Namun yang pasti semua pemain ini akan absen ketika Arsenal menghadapi Everton akhir pekan ini.
"Para pemain yang pasti kembali dari cedera [setelah jeda internasional] adalah Ramsey, Cech, dan mungkin Flamini," kata Wenger seperti dilansir laman resmi Arsenal.
"Tapi saya duga Cazorla dan Wilshere belum cukup kuat setelah jeda internasional," paparnya.
0 komentar:
Posting Komentar