Rabu, 16 Maret 2016
Home »
» Neymar Tak Masalah Main di Copa America Centenario dan Olimpiade
Neymar Tak Masalah Main di Copa America Centenario dan Olimpiade
Neymar memang ingin tampil di Olimpiade bersama timnas Brasil. Tapi, dia pun tak masalah jika harus bermain di Copa America Centenario.
Brasil akan menghadapi dua turnamen penting tengah tahun ini, yakni Copa America Centenario sedari awal Juni hingga akhir bulan itu. Selang sebulan lebih kemudian, mereka bakal jadi tuan rumah di cabang olahraga sepakbola di Olimpiade musim panas.
Sebagai kapten tim dan status megabintangnya saat ini, jelas Neymar diharapkan bisa bermain di dua kompetisi itu sekaligus. Meski, Barcelona sebagai klub pemilik Neymar tidak mengizinkan mengingat kondisi fisik si pemain akan terkuras begitu menjalani musim 2016-2017.
Namun, Neymar sendiri rupanya siap untuk bermain di dua turnamen tersebut.
"Saya baru 24 tahun, saya harus memanfaatkan keuntungan itu. Dalam beberapa tahun lagi, saya tidak akan mampu melakukannya. Saya yakin hari ini saya mampu bermain di kedua turnamen itu," ujar Neymar kepada Globo seperti dikutip Soccerway.
"Saya tidak tahu apapun soal percakapan antara Dunga dan pelatih (Luis Enrique). Saya akan bicara dengannya saat jeda internasional nanti," sambungnya
"Kita lihat saja apa yang akan terjadi. Saya juga akan bicara dengan pelatih di Barcelona juga, dan siapapun yang bertanggung jawab atas ini. Saya berharap bisa bermain di dua turnamen itu."
"Sulit untuk memilih antara Copa America dan Olimpiade. Olimpiade adalah satu-satunya yang belum pernah Brasil menangi."
"JIka itu sebuah pilihan, maka saya akan memilih dua-duanya, tapi jika cuma satu maka saya akan berbicara dulu dan berpikir keras. Saya berharap bisa main di keduanya, itulah keinginan saya. Tapi saya akan putuskan ini dengan Barcelona, pelatih, direktur, untuk melihat hal terbaik yang harus dilakukan," tuntasnya.
Related Posts:
Prediksi Bola Wolfsburg vs KAA Gantoise 9 Maret 2016 Prediksi Bola Wolfsburg vs KAA Gantoise 9 Maret 2016 Prediksi Wolfsburg vs KAA Gantoise 9 Maret 2016 – Peluang Wolfsburg untuk melaju ke perempat final pun uckup besar, karena kondisi agregat saat ini adalah … Read More
Prediksi Bola Real Madrid vs AS Roma 9 Maret 2016 Prediksi Bola Real Madrid vs AS Roma 9 Maret 2016 Prediksi Real Madrid vs AS Roma 9 Maret 2016 – Masalah Real Madrid dimulai dari awal musim, dimana berawal dari pola permainan Los Blancos polesan Rafael Beni… Read More
Prediksi Bola Zenit vs Benfica 9 Maret 2016 Prediksi Bola Zenit vs Benfica 9 Maret 2016 Prediksi Zenit vs Benfica 9 Maret 2016 – Cukup menarik bila kita menilik ke belakang akan sejarah pertemuan kedua klub, dimana keduanya cukup sering bertanding deng… Read More
Prediksi Bola Borussia Dortmund vs Tottenham Hotspur 11 Maret 2016 Prediksi Bola Borussia Dortmund vs Tottenham Hotspur 11 Maret 2016 Prediksi Borussia Dortmund vs Tottenham Hotspur 11 Maret 2016 – Duel ini merupakan salah satu pertandingan highlight, karena kedua klub merup… Read More
Prediksi Bola Chelsea vs Paris Saint-Germain 10 Maret 2016 Prediksi Bola Chelsea vs Paris Saint-Germain 10 Maret 2016 Prediksi Chelsea vs Paris Saint-Germain 10 Maret 2016 – Musim lalu Chelsea adalah sang juara di Liga Primer Inggris, yang punya gelar dan kebanggaan … Read More
0 komentar:
Posting Komentar