Minggu, 06 Maret 2016
Home »
» Mancini Minta Inter Jaga Performa
Mancini Minta Inter Jaga Performa
Roberto Mancini mengaku puas dengan performa Inter Milan kala mengalahkan Palermo. Mancini kini meminta Inter mempertahankan performa demi mencapai target.
Inter meraih kemenangan 3-1 saat menjamu Palermo di giornata 28 Serie A di Giuseppe Meazza, Senin (7/3/2016) dinihari WIB. Dalam laga tersebut, Inter tak cuma tampil dominan tapi juga mencatat percobaan mencetak gol yang lebih banyak.
Dalam statistik ESPN FC, Inter mencatat 64% penguasaan bola. Nerazzurri juga tercatat melepaskan 10 tembakan, lima di antaranya mengarah ke gawang.
Kemenangan atas Palermo melanjutkan hasil positif yang didapat Inter. Hari Rabu (2/3/2016) lalu, Inter menang 3-0 atas Juventus di leg kedua semifinal Coppa Italia meski pada akhirnya tersingkir lewat adu penalti.
Mancini menilai Inter sudah di trek yang benar dengan performa melawan Juve dan Palermo. Dia pun meminta Mauro Icardi dkk. untuk menjaga performa.
"Pendekatan kami bagus. Dua gol di babak pertama memberi kami kesempatan untuk meneruskan apa yang kami tinggalkan di hari Rabu malam," ujar Mancini seperti dikutip situs resmi klub.
"Tapi saya akan melihat hasil di Turin yang dalam pandangan saya tidak adil untuk kami. Sekarang kami sudah memainkan dua pertandingan bagus dan kami harus meneruskannya."
"Harapannya adalah pertandingan hari Rabu --meski kami tidak ke final-- telah mengembalikan apa yang kami perlu untuk mencapai target yang sudah kami canangkan," ucapnya.
Inter kini duduk di peringkat kelima dengan 51 poin, terpaut lima angka dari AS Roma yang ada di posisi ketiga atau batas zona Liga Champions. Soal kans Inter finis di tiga besar, Mancini menilai segalanya masih bisa terjadi.
"Masih banyak laga untuk dimainkan, jadi ini ada di tangan kami sendiri. Ada poin-poin yang bisa diambil, kami punya waktu dan jika kami bermain bagus dan mengukuhkan apa yang sudah kami tunjukkan dalam dua laga terakhir, kami bisa melaju," kata Mancini.
Related Posts:
Prediksi Atletico Rafaela vs Racing Club 22 Maret 2016 Prediksi Atletico Rafaela vs Racing Club 22 Maret 2016 Pertandingan seru ini pastinya akan lebih seru jika Anda bisa menebak siapakah pemenang di antara kedua tim ini. Untuk itu tim artikelbolarwb.blogspot.co… Read More
Kok Lovren Diganti Skrtel, Klopp? Kok Lovren Diganti Skrtel, Klopp? Manajer Liverpool Juergen Klopp "digugat" fans sendiri ketika keputusannya menggantikan Dejan Lovren dengan Martin Skrtel berakibat fatal. Untuk keputusannya tersebut, Klopp … Read More
Penalti Ronaldo Sedang Kurang Oke Penalti Ronaldo Sedang Kurang Oke Masalah dalam eksekusi penalti juga tengah dialami Cristiano Ronaldo. Dinihari tadi dia gagal bikin gol dari titik putih, yang membuat musim 2015/2016 menjadi yang terburuk u… Read More
Prediksi Tigre vs Newells Old Boys 22 Maret 2016 Prediksi Tigre vs Newells Old Boys 22 Maret 2016 Pertandingan seru ini pastinya akan lebih seru jika Anda bisa menebak siapakah pemenang di antara kedua tim ini. Untuk itu tim artikelbolarwb.blogspot.com sudah memp… Read More
Prediksi Alianza Petrolera vs Atletico Bucaramanga 22 Maret 2016 Prediksi Alianza Petrolera vs Atletico Bucaramanga 22 Maret 2016 Pertandingan seru ini pastinya akan lebih seru jika Anda bisa menebak siapakah pemenang di antara kedua tim ini. Untuk itu tim artikelbolarwb.b… Read More
0 komentar:
Posting Komentar