Rabu, 02 Maret 2016
Home »
» Usai Kalah dari Mainz, Bayern Ditunggu Der Klassiker
Usai Kalah dari Mainz, Bayern Ditunggu Der Klassiker
Bayern Munich mendapatkan modal yang kurang baik untuk menghadapi laga Der Klassiker melawan Borussia Dortmund. Die Roten di luar dugaan kalah dari Mainz.
Meski mendominasi permainan, Bayern takluk dengan skor 1-2 dari Mainz pada laga di Allianz Arena, Kamis (3/3/2016) dinihari WIB. Mereka cuma bisa mencetak satu gol lewat Arjen Robben, sementara Mainz menang berkat gol-gol Jairo Samperio dan Jhon Cordoba.
Ini merupakan kekalahan pertama Bayern di kandang sendiri sejak Mei 2015. Sebelumnya, mereka mencatat 17 kemenangan beruntun di semua kompetisi saat tampil di Allianz Arena.
"Ini bukanlah semacam keajaiban. Mainz tampil sangat baik, kalau tidak kami tidak akan kalah," ujar bos Bayern, Karl-Heinz Rummenigge, di situs resmi klub.
Kekalahan ini tak mengusik posisi Bayern di puncak klasemen sementara Bundesliga. Namun, mereka sekarang cuma unggul lima poin atas tim peringkat kedua, Dortmund. Dortmund sendiri berhasil memangkas jarak dengan Bayern setelah menundukkan Darmstadt 2-0.
Dortmund punya kesempatan untuk makin mendekati Bayern pada Sabtu (5/3) mendatang. Mereka akan menjamu Bayern di Signal Iduna Park di pekan ke-25.
"Kami kalah di kandang sendiri setelah waktu yang lama. Mungkin sebagian dari kami sudah mulai memikirkan laga hari Sabtu dan yakin laga hari ini akan gampang," ujar Rummenigge.
"Namun, Mainz berada di posisi kelima karena sebuah alasan. Mereka tangguh musim ini. Banyak hal yang tak berjalan sesuai harapan hari ini," katanya.
Related Posts:
Prediksi Leicester City vs Southampton 03/04/2016 Prediksi Leicester City vs Southampton 03/04/2016 Agen Betting Bola - Prediksi Bola Leicester City vs Southampton, Prediksi Jitu Leicester City vs Southampton, Berita Bola Leicester City vs Southampton, Berita Terkin… Read More
Prediksi Manchester United vs Everton 03/04/2016 Prediksi Manchester United vs Everton 03/04/2016' Agen Betting Online - Prediksi Bola Manchester United vs Everton, Prediksi Jitu Manchester United vs Everton, Berita Bola Manchester United vs Everton, Berita Terkin… Read More
Prediksi Lazio vs AS Roma 03/04/2016 Prediksi Lazio vs AS Roma 03/04/2016 Agen Betting Online - Prediksi Bola Lazio vs AS Roma, Prediksi Jitu Lazio vs AS Roma, Berita Bola Lazio vs AS Roma, Berita Terkini Lazio vs AS Roma, Pada hari Minggu 03 April 201… Read More
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 3 April 2016 Prediksi Barcelona vs Real Madrid 3 April 2016 Agen Betting Online - Berita Bola Barcelona vs Real Madrid, Prediksi Bola Barcelona vs Real Madrid, Prediksi Jitu Barcelona vs Real Madrid, Berita Terkini Barcelona vs R… Read More
Prediksi Athletic Bilbao vs Granada 03/04/2016 Prediksi Athletic Bilbao vs Granada 03/04/2016 Agen Betting Online Redwinbet - Prediksi Bola Athletic Bilbao vs Granada, Prediksi Jitu Athletic Bilbao vs Granada, Berita Bola Athletic Bilbao vs Granada, Berita Terki… Read More
0 komentar:
Posting Komentar